Puisi-puisi M. Mahfudz

PELANGI

Saat hujan turun dengan cahya yang merona

Tak pernah aku duga ada sejuta warna yang ada

Betapa indahnya langit biru

Saat dirimu memancarkan warnawarnimu

Pelangi yang memancarkan keindahan

Yang aku kagumi selama ini

Tak pernah aku nodai cahayamu

Jadilah kamu bunga langit selamanya

.

SAHABAT

Kau mengerti apa yang kupikirkan

Dan kau slalu ingin tahu apa yang kupikirkan

Dan kau yang slalu ada buatku

Di saat suka maupun duka

Kau slalu mengisi hari-hariku

Dengan senyummu, canda tawamu. . .

Andai kubisa terus bersamamu

Hatiku slalu bahagia

Kau slalu melindungiku

Dan kau slalu pertama yang menyapaku

Dan kau adalah yang terbaik untukku

.

KESUNYIAN

Saat malam mulai menyelimuti alam

Dan semakin larut dalam kegelapan

Sesepi hatiku malam ini

Tanpa hadirmu malam ini

Tak ada bintang yang berkedipan

Dan tak ada cahaya dari sang rembulan

Seakan alam ini telah mati

Dan semua anganku tak ada artinya

Kau seperti penerang dalam hatiku

Sebagai penunjuk arah jalan

Penerang melewati semua rintangan

Dan tak ada penerang itu selain dirimu

———–

M. Mahfudz lahir Banjarnegara 19 Februari 1994 merupakan siswa Kelas XI IPA Keterampilan, yang tinggal di Desa Lengkong Kecamatan Rakit Banjarnegara.You’ll never walk aloneadalah kata-kata yang menjadi inspirasi baginya.

11 thoughts on “Puisi-puisi M. Mahfudz

Tinggalkan Balasan ke Rakhmat Ilmi Batalkan balasan